Jakarta-FN, 4 Mei 2024 – Kapal perintis bantuan dari Kementerian Perhubungan tiba di Ternate, menghadirkan angin segar bagi KSOP Ternate. KM Sabuk Nusantara 115, kapal perintis baru, telah tiba di Pelabuhan Ahmad Yani Ternate pada Kamis bulan lalu, memperkuat operasi di kawasan Terluar, Terpencil, dan Tertinggal serta Perbatasan di wilayah Maluku Utara.
Meskipun demikian, ada perubahan yang mencolok di KSOP Ternate. Kapal patroli milik KPLP Ternate ditarik ke pusat untuk dialihkan ke daerah lain. Saat ini, belum ada kepastian mengenai keberadaan kapal patroli tersebut setelah berbagai upaya komunikasi gagal diterima oleh petugas KPLP di Kantor Ternate.
Dilaporkan bahwa kapal patroli yang seharusnya berada di zona Pengawasan telah absen dari lokasi pelabuhan. Dalam beberapa minggu terakhir, kondisi cuaca dan lokasi jarak patroli menunjukkan bahwa kapal patroli yang lebih besar sangat dibutuhkan, terutama di Kabupaten Halmahera Selatan, khususnya Pulau Obi.
Di tengah perbincangan mengenai masalah tersebut, HUMAS Dirjen Perhubungan Laut RI, akrab disapa “Bang Ibenk”, menyatakan bahwa rencana penggantian kapal patroli untuk Kota Ternate sedang dipertimbangkan. Sementara untuk speed patroli di Lailwui, Pulau Obi, keputusan akan bergantung pada usulan dari daerah, dengan dukungan anggaran perawatan dari pusat.
Lebih lanjut, fokus perhatian juga diberikan pada sejumlah masalah infrastruktur di Maluku Utara, termasuk pembangunan jembatan pelabuhan Semut dan alokasi anggaran untuk dua UPTD di Kota Tidore Kepulauan(Sofifi),dan kabupaten Halmahera Selatan zona (Saketa). Tindakan ini menegaskan komitmen untuk memperhatikan secara serius perkembangan di wilayah tersebut.